Dikenal Cuek, Kaesang Mendadak Beri Kejutan Manis Untuk Erina Gudono, ‘I Love You So Much Istriku’

Kaesang Pangarep mendadak memberikan kejutan spesial untuk sang istri, Erina Gudono.

Baru-baru ini, Kaesang memamerkan keromantisannya di depan publik.

Bukan tanpa sebab, ternyata putra bungsu presiden Joko Widodo ini tengah merayakan ulang tahun sang istri.

Sebagai suami, Kaesang terlihat membawa begitu banyak hadiah untuk Erina Gudono.

Hal itu terungkap melalui unggahan di akun Instagram milik Erina.

“Kaget @kaesangp datang tiba-tiba bawa surprise ulang tahun,” tulis Erina Gudono dikutip TribunStyle dari InstaStory, Jumat (16/12/2022).

Kemudian, ia juga mengunggah foto selfienya bersama Kaesang.

Tak hanya itu, pemenang Puteri Indonesia Jogja 2022 itu juga memamerkan isi ucapan yang diberikan Kaesang kepadanya.

“Selamat Ulang Tahun ya istriku Gak perlu dirayain lagi ya, kan udah dirayain di resepsi nikah,”

“I love you so much istriku tercinta,” bunyi ucapan dari Kaesang.

Diketahui, Erina sebenarnya berulang tahun pada 11 Desember kemarin.

Namun, perayaan ulang tahunnya itu bertepatan dengan acara tasyakuran pernikahannya di Pura Mangkunegaran, Solo.

Perempuan berusia 26 tahun itu juga sempat menuliskan perasaan bahagia karena mendapat perayaan spesial di hari ulang tahunnya.

“Our wedding and my birthday celebration,” tulis Erina.

“Momen sebelum tasyakuran resepsi pagi setelah acara kirab, memulai acara dengan doa,” sambungnya.

“Begitu banyak momen yang terasa magis karena karuniaNya selama khidmatnya acara yang tidak bisa dijelaskan dengan kata kata,” tutup Erina Gudono.

Sebagian warganet turut memberikan komentar di unggahan itu dengan bergam reaksi.

“Mba erina itu ayune mantesi, di pandang nggak ngebosenin”

“Cocok banget ya mas Kaesang Ama mba Erina pas banget pokoknya karna dari budaya yg sama gak salah pilih deh”

“Dari samping wajahnya mirip, definisi jodoh”

“Cantik dan anggun bgt kak Erinaaa.”

“Cantik sekali mba Eriana, cocok banget jadi menantu presiden,”

Keahlian Kaesang Pangarep pasca menikah bocor, Erina Gudono puji selangit bakat suami

Semenjak resmimenjadi pasangan suami istri, Kaesang Pangarep da Erina Gudono kerap membagikan momen bahagia mereka di sosial media.

Tentu kemesraan pasutri ini berhasil mencuri perhatian warganet.

Banyak yang mengaku iri dengan keromantisan keduanya.

Terbaru, Erina kembali menunjukkan bakat terpendam sang suami kepada publik.

Tak banyak yang tahu, rupanya Kaesang memiliki keahlian yakni memasak.

Lewat InstaStory, Erina menunjukkan hasil masakan suami tercintanya itu.

Di sana Erina dan Kaesang terlihat sedang duduk di meja makan.

Hanya memakai singlet, Kaesang nampak fokus menikmati makanan yang tersaji di meja makan.

Erina kemudian menunjukkan hasil masakan suaminya, yakni tahu petis.

Dia menyebut tahu petis buatan sang suami begitu enak.

“Tahu petis dibuatin suami enak banget rasanya kaya tahu petis,” tulisnya, dilansir Tribun Style pada Kamis, 15 Desember 2022.

Tak cuma itu, berbagai kegiatannya sebelum dan sesudah menikah cukup rajin dibagikan keduanya di media sosial.

Alhasil banyak yang bertanya soal kegiatannya Kaesang dan Erina Gudono pasca sah.

Tak malu-malu, Kaesang mengaku memiliki kebiasaan baru setelah menikah yakni keramas.

Bahkan, Kaesang mengaku sudah keramas sebanyak 23 kali dalam jangka waktu tiga hari.

“Mas Kaesang kalau dihitung-hitung setelah berapa hari pernikahan sudah berapa kali keramas mas?” tanya akun @ellvzzz.

“Sudah 23 kali,” jawab Kaesang, dilansir dari Grid.id pada Selasa (13/12/2022).

Jawaban Kaesang ini lantas mengundang perhatian warganet lainnya yang ikut meninggalkan komentar kocak.

Tak sedikit pula yang mengkhawatirkan kondisi rambut Kaesang karena sudah puluhan kali keramas dalam waktu tiga hari.

“Apa rambutnya gak kering tuh sering banget keramas,” komentar seorang warganet.

“Apa nggak pusing kepalamu tiap jam kamu guyur air terus?” sahut warganet lainnya.

“Awasss mas nanti rontok itu rambut gara-gara keramas mulu,” timpal warganet.

Ada juga komentar warganet yang merasa kasihan dengan Erina Gudono karena kebiasaan baru sang suami.

“Sabar ya Mbak Erina,” tanggapan warganet.

“Kasian Mbak Erina,” kata warganet lain.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*